Pada hari Kamis 18 September, Panitia Penyelenggara MINERBA CONVEX 2025 melakukan kunjungan audiensi kepada Menteri ESDM RI, Bapak. Bahlil Lahadalia di kantornya guna memberikan laporan kemajuan persiapan penyelenggaraan even Minerba Convex 2025 yang rencananya akan diselenggarakan pada tanggal 15 & 16 Oktober 2025 di Jakarta International Convention Centre (JICC)
Ketua Panitia, Bapak Resvani, yang juga merupakan Wakil Ketua Umum PERHAPI, didampingi tim panitia, antara lain Bapak Atep Abdurofiq dari Majalah Tambang, Bapak Catur Gunadi yang juga merupakan Sekretaris Umum PERHAPI, menyampaikan beberapa issue terkait persiapan penyelenggaraan event Minerba Conves serta meminta masukan dan arahan dari Menteri ESDM guna memastikan penyelenggaraan event ini dapat berlangsung dengan sukses dan baik.
Turut mendampingi panitia, Bapak Tri Winarno, Dirjen Minerba ESDM dan Ibu Siti Sumilah Rita Susilawati, Sesditjen Minerba ESDM.
Instructor
