Mengakhiri permainan golf yang dimulai pada jam 07.00 pagi, pada siang harinya diselenggarakan acara Ramah Tamah dan makan siang bersama diantara para peserta golf tournament sekaligus pengumuman pemenang dari hasil turnamen golf 2025 ini.
Pemenang turnamen golf diklasifikasikan atas katagori pemenang keterampilan (Nearest to The Pin; Nearest to The Line; dan Longest Drive); pemenang best net 1-2-3 pada katagori Flight C; Flight B; dan Flight A; serta pemenang katagori Best Nett Overall dan Best Gross Overall. Bapak Aldi Simanjuntak, dari perusahaan sponsor PT Antares Multi Energi memenangkan katagori Best Gross dengan total score 80, dan penyerahan piala dan penghargaan diserahkan langsung oleh Bapak Sudirman Widhy, Ketua Umum PERHAPI.
Selain pengumuman pemenag, pada acara ramah tamah ini juga diberikan hadiah lucky draw yang didapatkan oleh lebih dari 50% peserta turnamen mulai dari hadiah berupa peralatan golf; peralatan elektronik; handphone serta Logam Mulia. Sementara puncak pemberian hadiah (grand Prize) berupa Sepeda Motor Honda Beat CBS ISS Deluxe dimenangkan oleh Bapak Aloysius.
Para peserta peserta PERHAPI Golf tournament 2025 ini secara umum menyampaikan kegembiraannya dapat berpartisipasi di event ini selain untuk ikut bertanding memperebutkan hadiah, juga dapat lebih mengakrabkan diri diantara sesama golfer yang hadir. Semoga event PERHAPI Golf Tournamen di tahun-tahun selanjutnya dapat diselenggarakan dengan lebih sukses dan lebih meriah.
Instructor
