PERHAPI kembali menyelenggarakan Workshop Mining for Journalist yang kali ini mengangkat Tema : Kiprah Pertambangan Indonesia untuk mendukung Kesejahteraan. Workshop yang digelar pada hari Kamis 27-Februari-2025 di Hotel Bidakara ini merupakan even yang ke-3 kalinya sejak penyelenggaraan yang pertama di tahun 2022 yang lalu.
Bapak Sudirman Widhy, Ketua Umum PERHAPI, dalam sambutannya mengatakan jika tujuan dari penyelenggaraan acara ini adalah untuk mempererat hubungan yang selama ini telah terbina dengan sangat baik di antara PERHAPI dan rekan-rekan wartawan dari berbagai media pemberitaan guna menyampaikan sikap dan pandangan PERHAPI terhadap issue-issue maupun dinamika yang berkembang di sektror industri pertambangan nasional dengan tujuan untuk memberikan kontribusi positif untuk kemajuan dunia pertambangan di Indonesia.
Dalam Workshop Mining for Journalist kali ini ditampilkan 6 orang pemateri dari PERHAPI
- Prof. Dr. Ir. Abrar Saleng, Anggota Dewan Pakar PERHAPI yang merupakan Pakar Hukum Pertambangan dan Guru Besar dari Universitas Hasanuddin.
- Prof. Dr. Eng. Ir. Syafrizal, S.T., M.T., IPM. Anggota Dewan Pakar PERHAPI yang merupakan pakar Teknik Pertambangan dan Guru Besar dari Institut Teknologi Bandung.
- Ir. Resvani, M. B. A. Wakil Ketua Umum PERHAPI yang juga merupakan Profesional Senior di Industri Pertambangan
- Prof. Dr. Ir. Rudy Sayoga Gautama, Anggota Dewan Pakar PERHAPI, yang erupakan Pakar Pengelolaan Lingkungan Pertambangan dan Guru Besar Institut Teknologi Bandung.
- Ir. Tony Gultom, IPU., ASEAN Eng. Anggota Dewan Pakar PERHAPI yang juga merupakan Eksekutif Senior di salah satu Perusahaan Tambang Nasional.
- Ir. F Hary Kristiono, M. B. A. Ketua Bidang Kajian Batubara dan Renewable Energy, yang juga merupakan Eksekutif Senior di salah satu Perusahaan Tambang Batubara.
Diharapkan apa yang disampaikan oleh para pemateri dapat menambah bekal tambahan pengetahuan bagi rekan-rekan Wartawan di dalam menyampaikan pandangan yang berimbang dari PERHAPI terhadap berbagai opini yang beredar dari berbagai kalangan di dalam menyikapi dinamika yang terjadi di sektor Pertambangan Nasional.
Instructor
